BOGOR, HARIANHALUAN.COM - Dalam beberapa tahun terakhir, lubang hitam supermasif (blackhole) yang berjarak 26 ribu tahun cahaya dari Bumi dilaporkan semakin aktif dalam memancarkan sinar X berenergi tinggi, menurut penelitian.
Berbagai pertanyaan seputar misteri lubang hitam pun mesti dijawab oleh para para astronom. Pada akhirnya, para peneliti dari Prancis dan Belgia akan menerbitkan jurnal yang mempelajari sinar X dari blackhole Sagittarius A* (Sgr A*) yang terletak di pusat Bima Sakti.
"Frekuensi sinar paling bercahaya dan energetik dari sinar X Sgr A* telah meningkat dibandingkan Agustus 2014," begitu menurut temuan para peneliti, dikutip dari Sputnik News, Kamis (19/3/2020).
Meskipun itu jadi temuan yang penting bagi para ilmuwan, tak dapat dipungkiri itu juga melahirkan pertanyaan-pertanyaan tambahan.
Laporan penelitian berbunyi, "data multiwavelength tambahan diperlukan guna mendapatkan informasi soal sumber aktivitas yang belum pernah terjadi di blackhole."
Studi yang berjudul 'Kelanjutan Peninjauan X-Ray Sgr A*: Peningkatan Tingkat Pembakaran Sinar Dikonfirmasi' saat ini sedang diulas bersama para peneliti, sebelum bisa diterbitkan ke jurnal internasional Astronomi & Astrofisika. (h/*)
https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMiYmh0dHBzOi8vd3d3LmhhcmlhbmhhbHVhbi5jb20vbmV3cy9kZXRhaWwvODk5MzUvd2FkdWgtcGVuZWxpdGlhbi11bmdrYXAta2FsYXUtYmxhY2tob2xlLW1ha2luLWFrdGlm0gEA?oc=5
2020-03-19 17:05:18Z
CBMiYmh0dHBzOi8vd3d3LmhhcmlhbmhhbHVhbi5jb20vbmV3cy9kZXRhaWwvODk5MzUvd2FkdWgtcGVuZWxpdGlhbi11bmdrYXAta2FsYXUtYmxhY2tob2xlLW1ha2luLWFrdGlm0gEA
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Waduh, Penelitian Ungkap Kalau Blackhole Makin Aktif! - Harianhaluan.com"
Post a Comment